Oke pada postingan kali ini aku bakalan berbagi gimana caranya biar leptop kita ini bisa menjadi hotspot dan bisa membagi koneksi internetnya dengan laptop lain.
Mungkin sering kita punya modem yang kecepatannya lumayan Internetnya sementara ada temen kita yang lagi butuh koneksi internet, sementara temenmu itu gg punya modem sendiri atau pun disitu gag tersedia wifi. Padahal temenmu itu punya tugas dan deadline pengumpulan besok, nah gimana dong?? Apa kamu rela minjemin leaptop kamu sendiri buat temen kamu sementara kamu sendiri juga lagi cari artikel di internet untuk tugas besok??
Solusinya tentu aja kita harus bagi koneksi internet kita sama temen kita itu yg membutuhkan. Nah bagaimana caranya? Caranya adalah dengan menggunakan Ad Hoc connection. Ad Hoc ini memungkinkan kita bisa berbagi koneksi data ataupun bisa bertukar file. Prinsip kerjanya sebenernya sama seperti LAN (Local Area Network) cuma ini dalam bentuk Nirkabel dan gg ribet tentunya. oke daripada lama2 langsung aja kita cekidot caranya.
Jangan lupa aktifkan terlebih dahulu WLAN pada laptop.Klik tombol Windows Start, pada kolom Search programs and files ketik: adhoc kemudian enter. Jendela Setup Ad Hoc Network akan terbuka, klik Next untuk melanjutkan
Pada kolom Network name isi dengan nama yang akan kita gunakan sebagai SSID, contohnya: catatanteknisi, Pilih mode security; WEP, WPA2-Personal atau Open. IsiSecurity key isi dengan password misalnya password, centang pilihan Save this network, kemudian klik Next
Setelah muncul jendela The catatanteknisi network is ready to use,(contoh) klik Close. Cek koneksi WiFi dengan mengklik icon wireless pada taskbar sebelah kanan, akan terlihat status catatateknisi - Waiting for users.
Seting jaringan WiFi Ad Hoc di Windows 7 sudah selesai, selanjutnya kita dapat menggunakan laptop lain atau komputer dengan usb wireless agar terkoneksi dengan "jaringan catatanteknisi" (contoh) yang telah kita buat tersebut. Apabila ada user (laptop lain) yang connect ke jaringan ini, maka statusnya aka menjadi tulisannya connected.
NB : Koneksi internet hanya bisa dibagi dan digunakan di Laptop saja, apabila ingin berbagi koneksi internet dengan gadget semisal SmartPhone atau tablet akan diulas di postingan selanjutnya.
0 komentar:
Posting Komentar